Friday, May 24, 2019

Beberapa Tips Cara Mengatasi Smartphone Android Yang Lemot Dengan Mudah

Assalamaualaikum Wr. Wb.

Halo sobat squid tech, apakah disini sobat squid tech memiliki smnartphone yang kinerjanya lambat / lemot? jika iya, Squid Tech sangat mengerti keadaan bagaimana ketika smartphone yang kita miliki sangat lemot, ketika dalam keadaan darurat smartphone android sobat tidak bisa di andalkan, apa yang akan terjadi?, pasti rasanya ingin sekali membanting smartphone yang kita miliki ini. Pada zaman yang modern ini, banyak sekali smartphone yang memiliki kapasitas yang besar dimulai dari 2GB, 4GB, bahkan ada yang lebih besar dari itu.

Namun itu semua tidak bisa menjamin smartphone kita akan tetap lancar jaya, karena lama kelamaan smartphone akan terasa berat dan alhasil lemot. sebelum ke pembahasan ada baik nya kita mngenali dulu berbagai penyebab smartphone kita melambat, dan sekaligus cara mengatasinya. penyebab diantara lemot nya smartphone yang kita miliki adalah seperti usia smartphone yang pemakaian aplikasinya cukup lama, tidak hanya itu faktor external pun dapat mempengaruhinya.


TIPS MENGATASI SMARTPHONE ANDROID LEMOT

Jika teman teman squid tech memiliki smartphone, jadilah pemilik yang selalu memperhatikan kondisi smarpthone nya, (ciee!!!).. tidak hanya asal pakai. tujuan nya adalah supaya smartphone yang teman teman miliki baik fisik dan kinerjanya tidak terganggu. bagi yang belum tahu cara merawat ponselnya tenang saja, teman teman berada pada tempat yang pas, karena Squid Tech akan membagikan beberapa tips untuk merawat smartphone kita. cek this out.


1. Terlalu Banyak Aplikasi

Terlau Banyak Aplikasi
tidak jarang orang orang yang mempunyai smartphone android itu memasang aplikasi yang sangat banyak, meskipun daya penyimpanan kita masih besar tapi pemasangan aplikasi banyak itu sangat disarankan. karena apa? aplikasi yang telah kita install ada kemungkinan untuk berjalan dibelakang layar yang akan memberatkan kinerja smartphone kita, tidak hanya itu yang jadi korban terlalu banyak aplikasi ini adalah media penyimpanan internal, kok bisa? iya lah, karena memori internal akan disesaki oleh cache dan data data aplikasi yang dibutuhkan. untuk itu tips yang pertama yang disarankan adalah dengan mencopot aplikasi yang tidak terlalu terpakai, agar memori internal dan ram tidak akan terganggu. bagaimana? sobat setuju? jika ya silahkan hapus aplikasi yang tidak penting, jika tidak maka skip step ini.


2. Bersihkan Cache Pada Smartphone / Aplikasi

Hal yang sering dilupakan pada pengguna smartphone itu adalah dengan membiarkan cache menumpuk, padahal hal tersebut sangat mempengaruhi kinerja smartphone. cache adalah data sementara yang hasil dari aplikasi yang sedang ataupun pernah kita gunakan. sebenarnya cache memiliki manfaat yang cukup banyak, diantaranya adalah ketika kita membuka aplikasi akan terasa cepat, karena data yang dibutuhkan untuk membuka aplikasi tersebut sudah ada. namun dibalik manfaat besar itu, ketika kita tidak memperhatikan cache maka itu adalah sebuah kesalah fatal yang bisa menyebabkan android kita terasa lambat (lemot). 

Untuk membersihkan cache ini, berbagai android memiliki cara nya tersendiri. salah satunya adalah ke Setting - Penyimpanan - Data Cache, dan juga Setting - Aplikasi - (pilih aplikasi) - Hapus Cache

3. Matikan Aplikasi yang Otomatis Berjalan

Mematikan aplikasi yang kita pasang kemudian aplikasi tersebut sering berjalan di latar belakang itu sangat mudah, kita tinggal mencopotnya saja. tapi bagaimana dengan kasus aplikasi bawaan pabrik smartphone yang tidak bisa di hapus / dicopot. biasanya aplikasi ini disebut dengan bloatware. meskipun ini tidak dapat di hapus namun teman teman bisa melakukan alternative yaitu dengan mendisable (menonaktifkan aplikasi). cara mematikan aplikasi ini memiliki cara yang berbeda beda. salah satunya adalah dengan cara masuk ke Setting - Aplikasi - All - (Pilih aplikasi) - Disable.

4. Factory Reset / Format Ulang

Jika semua cara di atas tidak bisa memberikan efek apa apa, langkah terakhir adalah teman teman bisa mencoba melakukan factory reset. perlu diketahui dengan melakukan factory reset kta akan kehilangan seluruh data yang ada pada smartphone, kondisinya seperti pertama kita beli pertama kali smartphone itu, ksong tidak ada data dan aplikasi. cara cara nya pun sangat mudah, dan dibeberapa android hampir sama, dengan masuk ke Setting - Cadangkan & Reset. (D.W.Y.O.R).

jika sobat sudah melakukan ke empat cara diatas, namun hanya memberikan efek sedikit ataupun tidak memberikan efek apa - apa. sobat jangan langsung menyimpulkan bahwa postingan ini SALAH, bisa jadi itu dikarenakan oleh smartphone teman teman yang memang memiliki kapasitas kinerja yang sangat kecil. Cara ini sudah saya test di hp MITO A300 dengan ram 512. tidak hanya itu, cara ini juga yang sampai sekarang saya lakukan di smartphone (Xiaomi Redmi Note 5 Pro), hany melakukan cara 1-3, No 4 belum saatnya wkwkwk.

Bagaimana? mudah bukan?. silahkan laporkan hasilnya di kolom komentar, mohon maaf atas segala kesalahan dan kekurangan saya apabila dalam penyampaian artikel ini banyak sekali kata kata yang membingungkan para pembaca. kritik dan saran selalu saya nantikan. terimakasih atas perhatiannya.

Wassalamualaikum Wr. Wb

No comments:

Post a Comment